Minggu, 04 November 2012

E - Bussines


Pada penulisan kali ini, saya akan membahas sedikit tentang Apa yang dimaksud  dengan E-Bussines dan contoh perusahaan Teknologi Informasi dan Komunikasi yang cukup besar sebagai sumber informasi lengkap, yang tidak hanya menghadirkan berita dalam bentuk teks, namun juga gambar, video, live streaming, yaitu KOMPAS.com. Web nya adalah : http://www.kompas.com/

Mungkin Blogger semua sudah mengetahui apa itu E-Bussines dan sering menggunakan nya dalam membeli barang melalui internet. Disini akan dibahas sedikit mengenai E-Bussines


Apa yang dimaksud dengan E-Business ?

E-Business adalah sebuah kegiatan berbisnis melalui media internet, yang bukan hanya meliputi pembelian, penjualan, dan jasa. tetapi juga pelayanan pelanggan dan hubungan kerja sama antar rekan bisnis baik perorangan maupun instansi.
Dalam arti lain E-bisnis adalah penggunaan teknologi informasi dan komunikasi oleh organisasi, individu, atau pihak-pihak terkait untuk menjalankan dan mengelola proses bisnis utama sehingga dapat memberikan keuntungan dapat berupa berupa keamanan, fleksibilitas, integrasi, optimasi, efisiensi, atau/dan peningkatan produktivitas dan profit.


Kelebihan dari E-Bussines adalah :
1. Bisa melakukan Promosi tanpa modal yang besar.
2. Melebarkan Jangkauan dalam mencari Relasi.
3. Menghilangkan Perbedaan antara perusahaan besar dan perusahaan kecil.

Selain kelebihan, E-Business juga memiliki kekurangan yaitu :
1. Kurangnya dukungan Financial
2. Belum ada undang undang yang melindungi pihak pihak yang bertransaksi, baik dari sudut Costummer maupun Produsen.
3. Kurangnya kemampuan SDM dalam mengelolah E-Business.
4. Adanya masalah keamanan dalam melakukan Transaksi.

Setelah tau pengertian, kelebihan, kekurangan, dan jenis dari E-Business, sekarang akan saya berikan salah satu contoh website E-Business dan juga merupakan website yang sudah tidak asing lagi di Indonesia.

http://www.kompas.com/
NB: untuk mengunjungi website tersebut silakan klik banner di atas.



Kesimpulannya menurut saya adalah :

Website tersebut merupakan sebuah website E-Business Website tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan. Harian Kompas yang juga memiliki E-Business Kompas Online. Kompas menjalankan proses bisnis utamanya berupa penyediaan berita dan distribusinya, tidak lagi hanya melalui media cetak saja tetapi juga melalui internet. Keutungan yang dapat diberikan Kompas online dapat diakses oleh seluruh penduduk di Indonesia (bahkan dunia), up to date, memangkas biaya kertas, dapat diakses 24 jam, dll.

Teknologi yang digunakan oleh website ini pastinya menggunakan internet. Terdapat beberapa beberapa media social yang dapat terhubung ke website ini yaitu melalui : facebook, twitter, linkedn, google+, dll. Dengan memanfaatkan media social tersebut, perusahaan Harian Kompas ini dapat menghemat biaya yang seminim mungkin. Konsumen juga dapat dengan mudah mengetahui bisnis yang dijalankan oleh http://www.kompas.com/ karena pengaruh internet.


Manfaat implementasi e-Business adalah :
1. Meningkatkan kinerja operasional perusahaan,
2. Meningkatkan peluang akses ke pasar, pemasok, dan pendanaan yang sangat luas,
3. Meningkatkan efisiensi perusahaan,
4. Mempermudah pengelolaan aset perusahaan
5. Meningkatkan kualitas layanan terhadap pelanggan,
6. Meningkatkan komunikasi seluruh stakeholder,
7. Mengatasi kesenjangan digital,
8. Media mempromosikan kompetensi perusahaan,
9. Memperlancar kegiatan ekonomi,
10. Memperlancar transaksi bisnis,
11. Sarana penyebaran informasi secara luas,
12. dll.

Sekian pembahasan tentang pengertian E-Business, manfaat, kekurangan dan kelebihan, dan juga contoh nya.
Terima kasih.



Sumber :
http://martinez-stevanno.blogspot.com/2011/10/e-commerce-dan-e-business-b2b.html
http://id.shvoong.com/business-management/2214019-pengertian-business-electronic-business/
http://www.kompas.com/

1 komentar:

  1. hai kawan, Yuk ikut lomba 10 kategori lomba khusus bagi mahasiswa Universitas Gunadarma.
    Edisi Desember 2012 ini diperuntukan bagi mahasiswa S1 dan D3. Tersedia 100 pemenang, atau 10 pemenang untuk setiap kategori.
    link studentsite.gunadarma.ac.id

    Oh iya, kalian nggak mau ketinggalan kan untuk update terhadap berita studentsite dan BAAK, maka dari itu, yuk pasang RSS di Studentsite kalian...untuk info lebih lanjut bagaimana cara memasang RSS, silahkan kunjungi link ini hanum.staff.gunadarma.ac.id

    makasi :)

    BalasHapus